Rabu, 01 Oktober 2014

SAWARNA BEACH

SAWARNA BEACH

BANTEN, INDONESIA




Asalamualaikum guys, dengan ditemani secangkir teh manis dipagi hari ini, saya ingin berbagi informasi dan pengalaman perjalanan liburan ke pantai Sawarna , banten Beberapa hari lalu.

Pantai Sawarna terletak di desa Sawarna kecamatan bayah, Kabupaten Lebak, Banten. Berjarak sekitar 200km dari tempat tinggal saya di depok melalui jalur bogor - sukabumi - cikidang - pelabuhan ratu - sawarna. untuk lamanya perjalanan bisa ditempuh dengan waktu normalnya 3-4 jam menggunakan sepeda motor. 

Pantai Sawarna memiliki banyak spot-spot wisata yang menarik dan pantas untuk dikunjungi, bahkan banyak digemari oleh wisatawan asing untuk berselancar dipantai tersebut karena Ombak pantai selatan yang sedikit menantang para peselancar untuk mencoba berselancar di tempat ini, atau hanya untuk sekedar menikmati keindahan alam pantai sawarna. 

Menurut saya, untuk berwisata ketempat ini lebih enak atau lebih asik dengan berkendara roda dua / motor, karena untuk ke spot-spot wisata ini dibatasi oleh sungai dan jembatan gantung yang belum bisa ditempuh oleh kendaraan roda empat. dan untuk ke spot-spot menarik tersebut harus ditempuh sekitar 1-2 km dengan berjalan kaki. so, lebih asik berwisata ke sawarna dengan motor karena lebih efisien dan tidak capek. Atau mungkin selama perjalanan dari rumah ke desa sawarna bisa dengan mobil, dan dari situ bisa sewa Ojek sekitar untuk ketempat wisatanya. 

Bagi kalian yang ingin berwisata ke sawarna tak perlu bingung untuk mencari tempat bermalam, karena disana banyak tempat penginapan / homestay untuk pengunjung dengan tarif yang berbeda-beda dari kisaran 300rb-900rban tergantung fasilitas yang ditawarkan. atau ingin berkunjung dengan banyak orang atau komunitas bisa disediakan paket bermalam untuk rombongan wisatawan. dan tempat bermalam saya kemarin ada di Andrew Batara Homestay n Cafe yang terletak di samping persis jembatan gantung desa Sawarna. Homestay Andrew sangat nyaman dan pemiliknya sangat welcome terhadap pengunjung, sekali saya bermalam disana disuguhkan dengan welcome drink diminibar dan serta alunan musik pantai sambil bercerita dan bersenandung. Uyeeeeeee Andrew Batara Homestay (087820952251)

Untuk tempat wisata yang disuguhkan di desa Sawarna ada banyak. dan spot yang saya kunjungi kemarin cuma sedikit yaitu. 

- Pantai Pasir Putih, Dekat dengan penginapan saya kemarin, tp prepare dengan motor lebih baik.



- Pantai Tanjung Layar, masih berdekatan dengan Pasir Putih. cocok untuk sunset









- Legon Pari, terletak 2Km dari penginapan, motor? wajib pakai motor. cocok utk Sunrise






- Karang beureum





- Karang Taraje



untuk biaya berkunjung kespot tersebut cuma bayar 5000 rupiah utk pasir putih dan tanjung layar, dan 5000 rupiah lagi untuk sisa spot yang lain. 

Untuk biaya Makan disanapun relatif murah, untuk yang bermalam di homestay biasanya dengan paket makan dan penginapan. jadi ga perlu repot pusing cari makan. dan kalau kalian ingin cari makan sendiri, disepanjang desa sawarna banyak tersedia warung nasi model prasmanan (ambil sendiri) dengan harga relatif murah.

So, Berakhir sudah perjalanan ke Pantai Sawarna semoga informasi yang saya berikan bisa bermanfaat untuk pembaca dan penikmat pantai dimanapun kalian berada. keep Uyeeeee guys.. :)