Selasa, 10 September 2013

Strobist Photography


Asalamualaikum Wr Wb
Today saya mau share tehnik strobist, mohon disimak gan.. :)



sedikit pengertian tentang strobist, Pada dasarnya strobist berasal dari kata strobe yaitu lampu flash atau alat untuk kepentingan fotografi yang dapat menghasilkan cahaya terus menerus. Sebenarnya semua fotografi yang menggunakan flash bisa dikatakan strobist, namun pada saat ini yang dikatakan stobist jika menggunakan flash secara off-camera (flash tidak diletakkan pada dudukan flash yang ada pada body camera).




Perlengkapan Strobist



Cukup dengan menggunakan sebuah flash, triger (transmitter dan reciever) dan sebuah DSLR disertai lensa kita dapat melakukan teknik fotografi strobist. Sebelum masuk dalam teknik stobist, beberapa peralatan yang harus dipersiapkan adalah sebagai berikut:



Flash
Kita harus mempersiapkan sebuah flash yang mendukung untuk strobist. Pemilihan jenis flash harus diperhatikan karena ada beberapa jenisflash yang tidak dapat digunakan untuk strobist. Hal ini dikarenakan komponen dari flash tersebut tidak dapat bekerja jika kita menggunakan triger, contoh: flash merek nissin tipe Di622.


Trigger
Trigger terdiri dari dua komponen utama, yaitu satu sebagai transmiter yang diletakkan pada shoe camera (dudukan flash) dan satu lagi sebagai reciever yang memliki shoe untuk meletakkan flash.


bayuaura
Nikkor 18-55mm

bayuaura
Alexandre Christie 
bayuaura
Iphone 
bayuaura
strobist photography

bayuaura
Tamron 70-300mm

bayuaura
Srobist

bayuaura
Strobist

nikkor 50mm









Wedding Book Dimas & Syahara

Asalamualaikum Wr Wb

Kali ini ane mau share weedding mas dimas & mba Syahara
semoga berkenan,,, :)












Bye 2 Guyysssss ... 

Wedding Book Mas Ivan & Mba Santi

Asalamualaikum Wr Wb

Semoga kita semua masih dalam perlindungan Allah SWT, Amiin Amin ya robbal Alamin.. :)

kali ini, ane mau share hasil project wedding bulan Mei 2013 lalu, n baru sempet ngeshare disini.. so, cekidoot gan.. Smoga berkenan... 












Sekian dari ane, kurang lebihnya ane mohon maaf, hehehee

Minggu, 04 Agustus 2013

Memahami RAW dan JPEG

Asalamualaikum guys, semoga tetep sehat n bahagia selalu... amiin...
kali ini, ane mau share sedikit ilmu yang mungkin bermanfaat buat kalian rekan2 photografer sekalian,iseng-iseng googling nemu artikel yang cukup menarik..  semoga berkah.. hehehe...


Memahami File RAW dan JPEG pada Kamera Pada kamera saku tingkat lanjut (Prosumer) dan kamera DSLR terdapat beberapa pilihan format file gambar yang biasa digunakan yaitu RAW dan JPEG. Pemilihan jenis file yang tepat sangat penting dilakukan sebelum mengambil gambar karena akan mempengaruhi kualitas gambar yang diinginkan selama proses pengolahan.
RAW
File RAW artinya file dengan data mentah yang mengandung informasi bagaimana suatu gambar diambil seperti waktu dan tanggal pengambilan, nilai eksposure, tipe kamera dan lensa, dll, informasi ini dikenal juga sebagai Metadata. Intinya file RAW adalah format asli yang merupakan perwujudan original dari hasil kerja Sensor gambar digital. File RAW mempunyai ekstensi file yang berbeda-beda untuk setiap kamera seperti CRW untuk Canon EOS, NEF untuk Nikon, ARW untuk Sony dan ORF untuk Olympus. Karena kebanyakan aplikasi fotografi tidak diproses dalam file RAW maka file RAW harus dikonversikan terlebih dahulu ke dalam format yang umum seperti JPEG atau TIFF sebelum gambar tersebut digunakan dalam software pemrosesan gambar (image processing).

Step by step format RAW Kenapa harus shooting dengan file RAW?
Ada banyak alasan untuk mengambil gambar dengan file RAW dibandingkan dengan file JPEG, akan tetapi penting untuk diingat bahwa gambar dengan file RAW membutuhkan pekerjaan tambahan untuk mengatur keseimbangan warna yang diinginkan sedangkan file JPEG keseimbangan warna nya sudah diatur oleh kamera itu sendiri.
Beberapa keuntungan jika shooting gambar dengan format file RAW:
- Dapat mengontrol White Balance, pengaturan warna dan koreksi gamma setelah proses pengambilan gambar sehingga opsi untuk pemgolahan gambar lebih banyak.
- File RAW tidak mengalami kompresi sehingga tidak ada data gambar yang hilang dan kualitas gambar lebih bagus.
- File RAW dapat mengontrol pengurangan noise dan mengontrol ketajaman setelah pengambilan gambar sedangkan untuk file JPEG pengurangan noise dan ketajaman gambar sudah permanen tergantung dari setting kamera pada saat mengambil gambar.
- Format RAW diibaratkan sebagai negatif film yang digital sehingga memungkin untuk berkreasi lebih besar dalam pengaturan gambar yang diinginkan.
Kerugian menggunakan format file RAW:
- Karena file nya tidak mengalami kompresi maka ukuran file nya lebih besar sehingga membutuhkan kapasitas memory card yang lebih besar, biasanya ukuran file RAW lebih dari 2 kali ukuran file JPEG.
- Banyak memakan waktu selama pemotretan (mengurangi kecepatan kamera).
- Butuh kerja tambahan dan waktu tambahan untuk pengolahan gambar karena pengolahan gambar tidak dilakukan oleh kamera.
- Butuh software khusus agar file nya bisa dibaca.
JPEG (Joint Photographic Experts Group)
JPEG adalah format file gambar populer yang memungkinkan seseorang menghasilkan gambar dengan tingkat kompresi yang tinggi. Ketika mengambil gambar dengan format JPEG, kamera akan mengubah file RAW melalui software yang ada dalam kamera menjadi file JPEG 8-bit warna kemudian disimpan di memory card. Selama proses ini berlangsung kamera akan meng-kompres gambar sehingga menyebabkan beberapa data akan hilang, oleh karena itu ukuran file JPEG akan lebih kecil dibandingkan dengan file RAW.

Step by step format JPEGKeuntungan shooting dengan format file JPEG:
- Format JPEG bisa dibaca oleh program apapun yang tersedia di pasaran.
- Ukuran file nya lebih kecil sehingga tidak banyak memakan memory card.
- File nya bisa langsung di cetak tanpa butuh waktu tambahan untuk pengolahan gambar.
Kerugian shooting dengan format file JPEG:
- Beberapa data akan hilang karena file nya di kompresi.
- Tidak banyak ruang untuk pengolahan gambar jika dibandingkan dengan RAW.
- Noise dan ketajaman gambar permanen tergantung pada pengaturan di kamera sehingga tidak bisa di kontrol.
So, format file mana yang Anda pilih?
- Jika kapasitas memory card Anda minimal 4GB dan ingin mengambil gambar saat momen istimewa, pilihlah format RAW.
- Jika kapasitas memory card Anda pas-pasan dan hanya untuk mengambil momen yang biasa saja, pilihlah format JPEG.
- Untuk jalan tengahnya jika Anda memiliki kapasitas memory card yang besar, format RAW + JPEG (kamera akan menyimpan ke dua format sekaligus).

sekian dan terima Kasih.. 


Selasa, 16 April 2013

Levitation Photography Trik n Tips


Levitasi adalah?

Levitasi merupakan teknik fotografi yang membuat sesuatu/seseorang memiliki kesan seolah-olah melayang tanpa menggunakan alat bantu. 
bayuaura

Ada sedikit tip fotografi yang saya kutip berikut:
Tips membuat foto levitasi tanpa editing:
  • Fotografi levitasi berbeda dengan Jump Shot. Levitasi harus memperlihatkan model yang seakan melayang alami tanpa terlalu banyak ekspresi wajah.
  • Foto levitasi tanpa editing dapat  dilakukan dengan kamera professional (DSLR) maupun kamera biasa (kamera ponsel, pocket cam)
  • Foto levitasi dengan kamera DSLR, bisa memanfaatkan Burst Mode (Continuous Shooting). Dengan sekali menekan tombol shutter, langsung menghasilkan beberapa jepretan sekaligus. Foto-foto hasil jepretan dengan Burst Mode dari kamera DSLR dapat dipilih mana yang paling pas mendapatkan moment “melayang”
  • Foto levitasi dapat dilakukan dengan kamera non-professional, namun lebih tricky karena mengandalkan ketepatan menekan tombol rana saat model melompat.
  • Pastikan cahaya cukup, agar bayangan terbentuk sehingga efek model sedang melayang lebih terlihat.
  • Gunakan shutter speed tinggi untuk menangkap model yg melayang dengan lebih fokus (freeze motion). Cahaya yang cukup sangat berperan untuk mendapatkan shutter speed tinggi.
  • Gunakan low angle, agar model terlihat tinggi melayang.
bayuaura

bayuaura

bayuaura

bayuaura

bayuaura




Semoga Bermanfaat yah.. 

Wasalam :)

Selasa, 02 April 2013

Tips Membeli Kamera DSLR Second/Bekas


Tips membeli kamera Second/bekas

Asalamualaikum Wr Wb

Bagi sebagian orang mungkin masih awam atau baru dalam mengenal lebih jauh tentang kamera DSLR, Harga untuk Kamera DSLR ini mungkin bisa dibilang lumayan mahal, dan untuk sebagian orang mungkin akan berfikir 2 kali untuk membeli kamera DSLR tersebut, tapi tidak untuk penggemar Fotografi loh. J
Disini gw mau coba share tips n trik untuk memilih kamera DSLR Second atau bekas, so check this out guys. J

Yang pertama harus dicek adalah, cek body kamera tersebut dari baut, Jika baut ada bekas dibuka, tanyakan kepada penjual kenapa dibongkar. Cek karet-karet yang menempel dibody, (bahan kulit Jeruk) apakah udah pada terkelupas atau belum. Cek body secara keseluruhan apakah ada bekas lecet atau benturan, Cek kelengkapan dari kardus, manual book, charger, strap (tali)

Yang kedua, coba cek fungsi dari kamera tersebut, coba untuk mengambil gambar, lihat titik fokusnya, dan jepret, cek single shot, continous shoot, sampai dengan timer shoot, cek Flash Body, masih nyala apa tidak, coba cek shutter countnya (SC) atau tanyakan kepada penjual, karena SC berpengaruh tentang seberapa seringnya kamera tersebut digunakan, atau bahasa mudahnya brapa kali kamera tersebut dijepret, mungkin dengan software SC bisa diketahui. Dan kalaupun Scnya sudah cukup banyak, coba tanyakan apa Shutter unitnya pernah diganti apa belum, jika sudah diganti maka SC tidak berpengaruh. Alias Aman. J

Yang ketiga, kenali penjual anda, apabila beli Di Online shop hati-hati, dan jangan cepat percaya, dan jangan TERGIUR dengan hArga Kamera dibawah Harga Pasaran. lebih aman kalau transaksi menggunakan COD (cash on Delivery) jadi pembeli dan penjual bisa langsung ketemu ditempat yang sudah ditentukan. Hati-hati dengan Online shop yang menjanjikan barang akan dikirim apabila kita telah mentransfer sejumlah uang yang ditentukan. Pastikan Online shop tersebut punya alamat lokasi toko dan bisa ditelusuri.  Bahasa kerennya Best recommend gan. B)

Yang terakhir, apabila barang tersebut sudah tidak garansi, coba tanyakan kepenjual untuk meminta garansi personal apa bila trjadi hal-hal yang tidak diinginkan atau sekedar mengecek kamera tersebut ke orang yang lebih ahli. Untuk hal ini, biasanya tergantung kebijakan dari penjualnya. :P

Demikian sedikit Tips dari gw, semoga berkenan, dan mohon maaf bila ada kesalahan dalam penulisan. mungkin bagi teman yang lain ingin menambahkan, monggo silahkan dikomentari..
 
Best Reggard, n salam Jepret guys..!!

Senin, 01 April 2013

Berty Apriianti Rikin



Halo guys, kali ini mau coba share sedikit foto session pacar sendiri,, :)
Kejadiannya sekitar bulan lalu, Sang Pacar sedikit memaksa gw tuk minta difoto, so daripada dia ngiri n marah-marah, maka gw coba tuk menuruti maunya sang pacar.

Yup, dengan sedikit make up dan waredrobe yang dia punya, akhirnya sesi foto iseng ini berlangsung dengan sangat singkat karena cuacanya yang kurang mendukung. :(, tapi, cukuplah untuk koleksi pribadi and mejeng di RU Blackberry Mesengger.. hahahahaha :D

So, cekidot gan. Smoga berkenan. :)









Yup, inilah tampang sang kekasih, dia ga bgitu cantik, tapi dia MENARIK. :)

Sekian dan Terima Kasih.
wasalamualaikum Wr Wb.

Kamis, 14 Maret 2013

Prewedding Photography

Asalamualaikum Wr Wb

Kali ini gw mau share hasil jepret Prewedding Photography, tapi sblm itu, ada critanya.. bgini critanya..
Salah satu temen sehobi dapet order tuk buat foto untuk prewed mreka yang temanya bertemakan pantai dan kasual, nah, project kali ini mungkin gw dimintai tolong untuk memback up project dia, so kali ini gw cuma jadi assisten dan property atau bisa disebut crew atau team Horeeee.. :D

Project          : Pre wedding
Location        : Ancol, Jakarta, Indonesia

Semalam sblm Hari H, gw brsama team ngumpul tuk diskusi persiapan untuk bsok, nongkrong di Lawson margonda sambil becanda2, and akhirnya hari yang dinanti tiba,

Kita janjian sma klien di mall Cilandak jam 6 pagi, so, kita brangkat jam 5 pagi biar bisa dateng lebih awal, tp, brhubung smlm itu abis nongkrong dan hujan deras, ada sbagian properti yang blm kita siapin yaitu Bunga. so, pas brangkat pagi, kita sempetin ke toko bunga tuk beli properti, dan alhasil 30 menit kebuang cuma-cuma untuk ngerangkai bunga doang.. tukang bunganya masih merem2 ngerjainnya.. hahahaha...

Berkutat dengan waktu dan kemacetan, akhirnya sampe satu jam lebih lamaaaaa, alias telaaaaatt.. :(
tapi, untuk klien masih senyam-senyum ktemu kita. hehehe,, so, kita parkir motor di dkt mall cilandak, n bergegas brangkat ke Ancol brsama mobil yang sudah disiapin oleh klien.

Sampai di ancol, kita mulai hunting lokasi yang cocok untuk sesi pemotretan dan mulai mempersiapkan pralatan tempur masing-masing, tapi ternyata, klien kelupaan bawa sbagian kostum yang sudah seharusnya dipersiapkan, yaitu, spatu, dasi. so, mau ga mau, gw dan bang Walfred (klien) pergi cari itu smua selagi mempelai wanitanya dimake up.

Cuaca cukup panasss mentereng sodara2, kita naik motor pnya perias tuk mencari properti trsebut, tanya satpam barang itu ada di pasar seni, okeh. kita menuju kesana, sedikit kaget melihat bandrol harga ditmpt trsebut, akhirnya bang Walfred memutuskan tuk beli diluar ancol. okeh, kita gaaasss polll ke ITC Mangga Dua, dan akhirnya kita dapet barang-barang trsebut dgn harga lumayan murah.

balik lagi ke Ancol stlah belanja pralatan tersebut, hari sudah semakin siang, dan sesi pemotretan baru bisa dimulai sekitar pukul 1 siang. so, tanpa mikir panjang. kita langsung jeprat jepret.

Nah, berhubung gw disini cm jadi crew atau team hore, ga banyak foto yang bisa gw ambil karena trlalu sibuk ngurusin properti, dan foto ini, gw ambil disaat waktu2 senggang aja. tapi, mudah2an berkenan. :)




Foto Diatas baru sebagian yang gw edit, masih ada 2 atau 3 lagi yang masih dalam proses pengeditan. n nanti gw bakal update.

so, bginilah, suka duka dalam project Pre wedd, tp banyakan senangnya kok, karena gw suka akan hal ini.. :)

Semoga Langgeng Bang Walfred & Mba Imelda.. Amiiin

Asalamualaikum Wr Wb